Hoala Ingin Belajar
HK Vector

Bagaimana meningkatkan minat anak untuk rajin belajar? Kegiatan belajar mengajar seharusnya tidak hanya membangun karakter dan pengetahuan anak menjadi lebih baik dibandingkan sebelumnya, namun juga dilakukan dengan cara yang menarik dan tidak membosankan agar anak-anak, terlebih anak-anak usia pra-sekolah hingga awal sekolah dasar bisa tertarik untuk mengikuti kegiatan belajar mengajar.

Pada artikel ini, ada beberapa tips dari Hoala dan Koala agar Ayah Ibu bisa membantu meningkatkan minat anak agar anak rajin belajar. Yuk ikuti artikel berikut.

Tips Agar Anak-Anak Rajin Belajar

Buat Kegiatan Belajar Mengajar dengan Lebih Menyenangkan

Anak-anak, terutama usia pra-sekolah hingga lima tahun lebih senang bermain, karena di masa tersebut anak-anak mulai menyerap segala hal dari apa yang mereka rasakan atau tangkap melalui pengalaman indrawinya. Maka dari itu, agar anak usia tersebut memiliki minat belajar yang baik, Ayah Ibu sebaiknya mengajarkan anak-anak dengan cara yang lebih menyenangkan.

Cara yang menyenangkan membuat anak-anak kita menjadi lebih tertarik untuk mengikuti kegiatan pembelajaran.

Berikan Motivasi Pada Anak

Selain menjadikan kegiatan belajar mengajar menjadi menyenangkan, Ayah Ibu harus menerapkan reward and punishment pada anak.

Tak perlu yang terlalu berat, Ayah dan Ibu cukup memberikan hadiah seperti memperbolehkan anak bermain dengan mainannya ketika selesai belajar, atau Ayah dan Ibu bisa melarang anak-anak untuk bermain dengan mainannya sebelum kegiatan belajar selesai.

Hal ini memungkinkan anak untuk menjadi termotivasi untuk menyelesaikan tugasnya dengan lebih baik.

Jadikan Diri Ayah dan Ibu Sebagai Contoh

Di Indonesia dikenal dengan sebuah ungkapan ing ngarso sung tuladha ing madya mangun karsa tut wuri handayani yang memiliki arti ‘Di depan memberikan contoh, di tengah memberikan semangat, dan di belakang memberikan dorongan’. Ungkapan ini sudah sejak dulu diutarakan dan menjadi acuan dalam pendidikan di Indonesia.

Hal ini menyimpulkan bahwa, seorang pengajar atau pun pendidik adalah orang yang harus bisa membimbing, memberikan dan membangun semangat. Dengan ini, agar anak menjadi pribadi yang lebih baik, Ayah dan Ibu sepatutnya menjadikan contoh untuk mereka. Ayah dan Ibu bisa menunjukkan hal-hal yang bisa dijadikan panutan untuk anak seperti rajin melakukan aktivitas rumah atau rajin belajar atau mempelajari hal-hal baru.

Lagu Anak dari Hoala dan Koala yang Mengajarkan Anak Agar Rajin Belajar

Nah, yang terakhir, Ayah dan Ibu bisa memberikan atau meningkatkan motivasi anak untuk belajar dengan menonton dan menyanyikan lagu Hoala dan Koala berjudul Terus Belajar. Lagu anak berjudul Terus Belajar ini mengajarkan anak agar terus belajar dan mengejar cita-cita meski lelah di tengah-tengah waktu melakukannya.

Dengan ini, Ayah dan Ibu bisa memberikan motivasi anak-anak agar mereka lebih rajin belajar dan meningkatkan minat mereka untuk terus belajar demi mengejar cita-cita.